Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

THEME SHOP - Tukang Toko Online
Jasa Review

Tips Memilih Webhosting Terbaik Indonesia

Berdasarkan pengalaman beberapakali Saya memakai dan berganti-ganti webhosting, sebelum akhirnya bisa menentukan beberapa webhosting yang baik dan cukup bisa dipercaya, berikut ini adalah beberapa tips yang cukup ampuh untuk mengenali serta mencari webhosting yang terbaik untuk website Anda.

Sebelum masuk ke bahasan utama, ada baiknya kita mengenali terlebih dahulu kebutuhan dari website yang akan kita kelola. Seperti apakah Anda menggunakan domain gratis, jika iya setidaknya Anda harus mengetahui terlebih dahulu secara cermat berbagai batasan jika Anda menggunakan domain gratisan ini. Misalnya seperti cara mendaftarkan domain gratis di webhosting, berbagai batasan fitur dan setting jika memakai domain gratis, dll.

Provider webhosting umumnya menyediakan domain dan hosting secara paket atau terpisah. Bahkan, sepertinya semua webhost Indonesia menawarkan domain dan hosting, baik terpisah maupun dalam paket. Pun ini juga berlaku jika Anda memakai webhosting gratisan, biasanya pihak pengelolanya juga sekaligus menawarkan domain, entah itu gratisan juga ataupun berbayar.

Server webhosting Indonesia

Beberapa poin berikut ini bisa menjadi pertimbangan Anda, sebelum memutuskan memilih yang menurut Anda adalah webhosting terbaik di Indonesia, berdasarkan preferensi pilihan Anda.

#. Platform yang akan Anda gunakan untuk membuat website.
Menggunakan platform seperti blogspot, wordpress, Joomla, Opencart, Drupal, dst., tentu memiliki kebutuhan akan sumberdaya hosting yang tidak sama. Sebaiknya Anda mengenali dengan lebih baik platform yang akan Anda gunakan sebagai website Anda dulu, sebelum menentukan webhosting yang akan Anda pilih.

#. Isi atau konten dari website Anda.
Konten website yang banyak berisi gambar, video, gambar animasi atau konten yang hanya berupa tulisan tentu saja sangat berbeda dalam hal menentukan kebutuhan akan hosting yang sesuai dengan website Anda.

#. Target lokasi pengunjung website.
Pastinya ketika membangun sebuah website, Anda memiliki sasaran lokasi pengunjung. Dari negara mana yang Anda inginkan untuk mengakses website Anda. Tentunya hal ini sangat erat berkaitan dengan lokasi server. Dimana lokasi server yang terbaik adalah lokasi yang sama dengan lokasi target pengunjung website Anda.

Nah, setelah melihat ke dalam, saatnya Anda memperhatikan beberapa tips berikut untuk memilih webhosting terbaik berdasarkan pengalaman yang sudah Saya jalani.

1. Dapatkan Webhosting dengan harga terbaik

Tidak bisa dipungkiri bahwa harga tetaplah menjadi faktor yang sangat menentukan untuk sebuah pilihan. Terbaik disini tidak bisa diartikan sebagai termurah. Harga terbaik yang dimaksud disini adalah harga yang bisa Anda dapatkan dan terjangkau dengan berbagai fasilitas serta fitur pendukung sebuah webhosting yang terbaik dibandingkan dengan kompetitor. Yang paling sering terjadi dan berdasarkan pengalaman adalah, harga murah dengan fasilitas seadanya justru ternyata sangat merepotkan di belakang hari.

Pelajari dengan seksama berbagai fitur yang bisa Anda dapatkan dengan harga yang ditawarkan. Jika fitur lengkap dan harga cukup kompetitif, mungkin itu adalah pilihan yang terbaik.

2.  Customer Support 24 Jam

Mengelola sebuah website berarti online selama 24 jam, dan ini berarti banyak hal bisa terjadi kapanpun. Jika ternyata sewaktu-waktu terjadi masalah yang berhubungan dengan webhosting, maka tentu saja diperlukan dukungan penuh dari pengelola webhost pilihan Anda.

Pilihlah webhosting yang memiliki customer support 24 jam penuh. Bukan hanya itu, pilih dan pastikan support tersebut juga berkualitas, alias mampu menyelesaikan masalah atau setidaknya mampu memberikan solusi terhadap masalah website Anda, jika sewaktu-waktu terjadi.

Bagaimana cara mengetahuinya?
Cobalah untuk melakukan kontak dengan customer support di malam / dini hari. Dari ini bisa mengetahui apakah supportnya benar-benar, responsif, solutif atau cuman sekedar tulisan iklan promosi saja.

3. Periksa dan Pelajari Performa Server

Pelajari terlebih dahulu performa server calon webhost pilihan Anda. Bandingan dengan kompetitor. Lokasi server juga berpengaruh. Pastikan webhost memiliki server yang berlokasi sama dengan target pengunjung Anda. Karena server yang berlokasi sama dengan target pengunjung Anda adalah pilihan yang terbaik.

Pelajari spesifikasi servernya, yang mencakup kecepatan prosesor (perhatikan jenis prosesor atau periksa berapa core yang digunakan), kapasitas RAM-nya, harddisk (cek juga apakah menggunakan SSD atau tidak), lihat juga pada bagian network speed (jika semakin tinggi maka akan semakin baik kecepatan aksesnya).

Jika Anda merasa mengalami kesulitan memahami spesifikasi ini, langsung hubungi saja bagian customer supportnya untuk menanyakan lebih lanjut, sekalian juga bisa mengecek responsif dan solutif atau tidaknya bagian customer support tersebut.

4. Fitur yang Lengkap.

Saat ini webhosting yang baik dan dijadikan banyak pilihan adalah yang memiliki fitur lengkap. Fitur lengkap yang dimaksud disini khususnya berhubungan dengan proteksi dan keamanan, dengan adanya beberapa tool keamanan pilihan yang bisa membantu mengamankan website Anda dari berbagai serangan.

Fitur yang cukup dibutukan lainnya adalah adanya fitur software auto installer untuk beberapa platform website. Fitur ini bisa sangat membantu Anda untuk membangun sebuah website dengan lebih mudah.

Untuk lebih mudahnya, sebaiknya tanyakan langsung kepada customer support mengenai fitur apa saja yang bisa Anda dapatkan jika memakai webhosting yang dikelola mereka.

5. Testimoni dan Review Pelanggan

Yang terakhir inilah yang biasanya menjadi referensi sesorang memilih sesuatu. Pastikan webhosting memiliki informasi mengenai testimoni dan review dari penggunannya. Apalagi jika ternyata webhosting ini memiliki pengguna dengan domain yang memiliki reputasi yang terkenal atau besar. Misalnya sebagai hosting dari sebuah media besar atau situs -situs terkenal lainnya, nah hal-hal seperti itu bisa menjadi salah satu referensi positif untuk menentukan pilihan Anda.

Untuk lebih memperluas referensi review, Anda bisa mencari referensi di google mengenai reputasi sebuah webhosting. Biasanya untuk review yang negatif tidak di postkan disitus webhostingnya, namun bisa Anda jumpai melalui beberapa forum terbuka. Dengan mudah tentu Anda bisa mencarinya melalui google dengan kata kunci yang tepat.

5 Tips memilih webhosting terbaik di Indonesia tersebut di atas mudah-mudahan bisa sangat membantu Anda untuk menentukan pilihan webhosting yang akan Anda pakai untuk website Anda. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Tips Memilih Webhosting Terbaik Indonesia"