Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

THEME SHOP - Tukang Toko Online
Jasa Review

Ngeblog dan Jualan dalam Satu Template Toko Online Gratis Download

Tidak banyak template toko online berplatform Blogspot yang memiliki fitur toko online (online shop) sekaligus juga menyematkan fitur untuk posting artikel biasa (Blogging). Salah satu template dengan fitur istimewa tersebut yang pernah saya buat adalah Template Buku Kita (silakan cek).

Lalu, apa manfaat memiliki template toko online dengan fitur artikel tersebut? Sangat besar sekali tentunya. Salah satunya, kita bisa melakukan review mendalam untuk membahas produk yang sedang kita pasarkan, namun sekali lagi harus juga dipastikan, bahwa review produk artikel tersebut bukan dari hasil copy paste, ya. Sehingga dengan artikel review tersebut, secara SEO berpotensi bisa mendatangkan trafik pengunjung yang cukup besar sebagai buffer untuk menuju closing produk jualan kita.

Yang patut dicatat adalah review artikel yang kita tulis tersebut tetap harus memiliki kaidah-kaidah SEO dan cukup menarik perhatian pengunjung untuk membacanya. Minimal berisi informasi mengenai kelebihan-kelebihan produk yang bisa kita jual tersebut dan seterusnya.

Kemudian, fitur apalagi yang sudah disematkan ke dalam template blogspot ini?
Template yang saya beri nama Patrick THEME ini memiliki fitur utama artikel untuk blogging, tentu saja dengan kemudahan penggunaannya juga, masih ditambah fitur widget feed artikel yang muncul secara otomatis, widget icon kategori pada homepage, banner slider responsive yang cukup mudah editnya, kemudian pada bagian post produk ada tambahan fitur carousel untuk menambahkan produk yang memiliki beberapa varian, misalnya warna berbeda, model berbeda dll.

Pastinya untuk lebih jelasnya Bisa dicek langsung melalui Live Demo di bawah ini.

Patrick THEME

Home Page Patrick Theme

Fitur Unggulan

Banner Slide Show

Banner slide Show dan space box ads memungkinkan Anda untuk menambahkan berbaagai promo maupun informasi terbaru mengenai aktifitas toko online Anda.

Untuk editingnya pun cukup mudah, hanya dilakukan melalui menu tata letak widget.

Banner slide show

Icon Kategori

Anda bisa menambahkan berbagai kategori sesuai keinginan pada widget carousel ini, berapapun icon kategori yang Anda inginkan bisa dipasang di widget ini, penambahan icon bisa menggunakan font awesome maupun menambahkan gambar icon pilihan Anda.
Pengeditan cukup mudah karena hanya dilakukan lewat widget tata letak.


icon carousel kategori

Blogging sembari Jualan

Ini yang banyak membedakan dengan template toko online blogspot lainnya, yaitu adanya fitur posting artikel (blogging). Dengan adanya fitur ini Anda pun tetap bisa blogging sembari mengelola jualan produk Anda hanya dengan satu blog saja.
Pada template ini, cukup dengan menambahkan label "Artikel", maka entri postingan Anda sudah menjadi postingan berseting artikel post.


posting artikel di patrick theme

Fitur Checkout Simple

Template ini Saya rancang memakai checkout sederhana dengan memanfaatkan whatsapp, SMS dan Panggilan telephon. Karenanya template ini lebih dioptimalkan pada tampilan mobilenya.

fitur checkout patrick Theme

Fitur Pendukung lain.

Masih banyak fitur pendukung lainnya, seperti widget feed Artikel, fitur artikel terbaru, carousel gambar varian produk.


image carousel untuk varian produk

Panduan Edit Template

Untuk panduan edit template, beberapa hal yang penting prinsipnya hampir sama dengan panduan dari tukutoko THEME, Anda bisa mengeceknya DISINI.

Sisanya, semua editing template melalui menu tata letak/layout widget.

Catatan : Untuk Free template ada beberapa fitur yang dihilangkan, jika Anda berminat untuk mendapatkan template ini dengan full feature, silakan tombol beli di bawah ini.


BELI TEMPLATE

Silakan tinggalkan pesan di kolom komentar jika Ada yang perlu ditanyakan.

Semoga bermanfaat.

5 komentar untuk "Ngeblog dan Jualan dalam Satu Template Toko Online Gratis Download"

  1. Banner slide Show dan space box ads tidak muncul kenapadan bagaimana settingya ya gan

    BalasHapus
  2. Hi gan, numpang tanya. Ane tuh mau ngilangin /category/ dari template gmn ya. Ane ubek2 di menu theme ga nemu soalnya. Minta pencerahan gan.

    BalasHapus
  3. Template nya gx bisa dipasang gan???

    BalasHapus
  4. Template nya gx bisa dipasang gan???

    BalasHapus
  5. mantap templatenya, memberi saya beberapa inspirasi, thanks ya

    BalasHapus